Makin Tahu
  • Desain
  • Wisata
  • Percetakan
  • News
  • Ucapan
No Result
View All Result
Makin Tahu
No Result
View All Result

Berbagai Unsur-Unsur Desain Grafis Dan Prinsipnya

Apakah Anda telah mengetahui berbagai unsur-unsur desain grafis dan prinsipnya? Desain grafis merupakan alat komunikasi visual yang dibuat berdasarkan prinsip-prinsip dan unsur-unsur desain grafis tertentu untuk menciptakan alat komunikasi yang terakurasi. Desain grafis juga merupakan salah satu karya seni yang membutuhkan kesempurnaan dalam penciptaannya.

Untuk menciptakan karya seni grafis yang sempurna ada beberapa aturan yang harus diperhatikan oleh seorang desainer grafis. Ada berbagai macam unsur-unsur desain grafis dan prinsip desain grafis yang harus diperhatikan sebelum memulai membuat desain grafis sebagaimana terurai di bawah ini.

Berbagai Unsur-Unsur Desain Grafis Dan Prinsipnya Makin Tahu

Unsur-Unsur Desain Grafis

Berikut adalah unsur-unsur desain grafis yang harus ada dalam sebuah karya desain grafis.

1. Garis

Garis merupakan salah satu komponen unsur-unsur desain grafis yang berfungsi menghubungkan satu titik point yang satu dengan satu titik point lainnya sehingga membentuk sebuah goresan panjang yang memiliki berbagai macam bentuk, seperti garis lengkung, garis lurus, garis zig-zag dan bentuk lainnya yang masing-masing memberikan kesan yang berbeda-beda.

  • Garis Lurus : memberikan kesan kaku, teguh pendirian dan tak mudah goyah.
  • Garis Lengkung : memberikan kesan luwes, lembut, bersahabat dan hangat.
  • Garis Zig-Zag : memberikan kesan tajam, tegas dan dinamis.
  • Garis Vertikal : memberikan kesan tegak dan tinggi.
  • Garis Horizontal : memberikan kesan formal, stabil dan pasif.
  • Garis Tak Beraturan : memberikan kesan fleksibel dan informal.

Penggunaan berbagai macam garis ini disesuaikan dengan ide atau gagasan yang ingin digunakan oleh desainer grafis untuk menimbulkan kesan tertentu sesuai imajinasinya. Berbagai macam jenis garis inilah yang menjadikan garis sebagai salah satu unsur-unsur desain grafis yang paling penting.

2. Bidang

Bidang juga merupakan salah satu unsur-unsur desain grafis yang tak kalah penting. Bidang adalah unsur desain grafis dua dimensi yang memuat elemen tinggi dan lebar. Bidang dibentuk dari gabungan beberapa garis yang saling bersambung sehingga menjadi sebuah bentuk.

BACA JUGA :  Pelabuhan Sunda Kelapa Spot Wisata Instagramable

Garis yang saling bersambung itu membentuk berbagai bentuk yang biasa dikategorikan menjadi dua jenis bidang, yakni bidang geometris dan bidang non geometris. Bidang geometris meliputi bentuk-bentuk yang beraturan, seperti bidang persegi, bidang persegi panjang, bidang segitiga, bidang lingkaran, dan lain sebagainya.

Bidang non geometris adalah bidang yang meliputi bentuk-bentuk tak beraturan. Namun bentuk tak beraturan ini tentunya memiliki makna tertentu yang juga menjadi elemen penting dalam sebuah desain grafis. Biasanya bidang non geometris digunakan untuk menimbulkan kesan informal.

Unsur-Unsur Desain Grafis Tekstur Lukisan Makin Tahu
Tekstur Pada Lukisan Abstrak

3. Tekstur

Salah satu bagian dari unsur-unsur desain grafis yang lainnya adalah tekstur. Tekstur diartikan sebagai kesan yang ditimbulkan terhadap permukaan sebuah benda atau biasa disebut nilai raba terhadap permukaan sebuah benda. Untuk menimbulkan kesan tekstur yang halus atau kasar tentunya disesuaikan dengan objek yang di desain.

4. Ruang atau Space

Unsur desain grafis yang satu ini digunakan untuk menimbulkan memberikan jarak antar satu bidang dengan bidang lainnya. Adanya ruang atau space juga berfungsi menimbulkan kesan istirahat, jenjang atau jarak. Ruang atau space dikategorikan sebagai salah satu unsur-unsur desain grafis karena kehadirannya sangat mendukung sebuah kesan tertentu yang ingin dimunculkan pada sebuah desain grafis.

5. Ukuran

Ukuran adalah bagian dari unsur-unsur desain grafis yang digunakan sebagai penekanan terhadap sebuah objek. Ukuran juga merupakan unsur yang digunakan untuk menggambarkan besar kecilnya objek agar penikmat desain grafis dapat melihat objek mana yang menjadi prioritas utama dan pendukung.

Biasanya objek yang digambar dengan ukuran yang lebih besar merupakan objek yang diprioritaskan agar menjadi pusat perhatian utama dalam sebuah desain grafis. Sedangkan objek yang digambar dengan ukuran yang lebih kecil adalah objek yang digunakan sebagai pendukung objek utama.

BACA JUGA :  Pengertian Kaligrafi dan Jenisnya
Unsur-Unsur Desain Grafis Warna Segitiga Makin Tahu
Warna Dan Bentuk Segitiga Yang Seirama

6. Warna

Salah satu bagian dari unsur-unsur desain grafis yang memiliki sumbangsih terpenting adalah kehadiran warna. Sebuah desain grafis membutuhkan permainan warna untuk menonjolkan kesan ataupun objek tertentu. Perbedaan warna yang digunakan tentunya akan menimbulkan kesan yang berbeda-beda dalam sebuah karya desain grafis.

Prinsip-Prinsip Desain Grafis

Selain unsur-unsur desain grafis seperti yang tertera di atas, dalam sebuah penciptaan desain grafis ada beberapa prinsip yang wajib diperhatikan oleh desainer grafis seperti yang dijelaskan dalam uraian berikut ini.

1. Kesederhanaan

Prinsip kesederhanaan berarti prinsip yang mengharuskan seorang desainer grafis untuk menciptakan sebuah karya yang sederhana, tetapi memiliki kualitas yang sempurna. Dalam penciptaan desain grafis prinsip ini lebih diutamakan dari pada desain grafis yang terlalu ramai dengan komponen-komponen yang tidak terlalu penting.

2. Keseimbangan

Prinsip keseimbangan berarti prinsip yang mengharuskan sebuah desain grafis memuat semua unsur-unsur desain grafis dengan komposisi dan perbandingan yang tepat, tidak berat sebelah dan dalam takaran yang sempurna.

Prinsip-Prinsip Desain Grafis Makin Tahu

3. Kesatuan

Prinsip kesatuan merupakan prinsip yang mengharuskan sebuah desain grafis disusun berdasarkan unsur-unsur desain grafis yang saling berkesinambungan dan tidak berdiri sendiri-sendiri. Unsur-unsur desain grafis tersebut harus memiliki kesatuan yang saling mendukung sehingga tidak menimbulkan kesan pecah belah.

4. Penekanan atau Aksentuasi

Penekanan atau aksentuasi berarti prinsip yang digunakan oleh desainer grafis untuk menarik perhatian penikmat desain grafis terhadap objek yang ditonjolkan. Semakin besar rasa ketertarikan penikmat desain grafis terhadap karya seni yang diciptakan, berarti semakin besar pula penggunaan aksentuasi yang dipakai oleh desainer grafis dalam proses penciptaan karya seninya.

5. Irama atau Repetisi

Irama atau repetisi berarti pengulangan unsur-unsur desain grafis menggunakan pola tertentu yang mengutamakan keindahan setiap komponen atau komposisinya. Pengulangan tersebut bila terus dilakukan, maka akan membentuk unsur-unsur baru yang pastinya menjadi bentuk desain yang lebih unik.

BACA JUGA :  Tips Meningkatkan Kemampuan Desain Grafis

Unsur-unsur desain grafis dan prinsipnya seperti yang terurai di atas merupakan komponen penting wajib diperhatikan oleh desainer grafis sebelum memulai membuat desain grafis. Jika unsur-unsur desain grafis dan prinsipnya tidak dipakai, maka akan membuat desain grafis tidak sempurna bahkan berantakan dan berkualitas buruk. Sekian pembahasan dari MakinTahu.com mengenai berbagai unsur-unsur desain grafis dan prinsipnya.

Tags: Desain GrafisSeni Grafis
SendShareShare1PinShareShareScan

Related Posts

Berbagai Macam Software Desain Grafis Dan Fungsinya MakinTahu

Berbagai Macam Software Desain Grafis Dan Fungsinya

March 22, 2019
Berbagai Software Desain Kaos Terbaik di PC dan Laptop MakinTahu

Berbagai Software Desain Kaos Terbaik di PC dan Laptop

December 26, 2018
Aplikasi Desain Grafis Terbaik di Android Adobe Photoshop Express

11 Aplikasi Desain Grafis Terbaik di Android

September 22, 2018
Pengertian Kaligrafi dan Jenisnya MakinTahu

Pengertian Kaligrafi dan Jenisnya

September 21, 2018
Pengertian Format Gambar JPEG, PNG, GIF, BMP dan TIFF

Pengertian Format Gambar JPEG, PNG, GIF, BMP dan TIFF

September 21, 2018
Pengertian Pixel Resolusi Dan Intensitas Dalam Desain Grafis MakinTahu.com

Pengertian Pixel, Resolusi Dan Intensitas Dalam Desain Grafis

September 6, 2018
Next Post
Ucapan Selamat Ulang Tahun Singkat Tapi Bermakna Makin Tahu

50 Ucapan Selamat Ulang Tahun Singkat Tapi Bermakna

30 Ucapan Selamat Ulang Tahun Untuk Kakak Laki-Laki Makin Tahu

30 Ucapan Selamat Ulang Tahun Untuk Kakak Laki-Laki

Ucapan Selamat Ulang Tahun Untuk Suami Tercinta Makin Tahu

25 Ucapan Selamat Ulang Tahun Untuk Suami Tercinta

Please login to join discussion

Artikel Terkait

Ucapan Selamat Wisuda Untuk Pacar MakinTahu

25 Ucapan Selamat Wisuda Untuk Pacar

October 15, 2019

Berbagai Macam Software Desain Grafis Dan Fungsinya

Pengertian Desain Busana Dan Fungsinya

30 Ucapan Selamat Ulang Tahun Untuk Kakak Laki-Laki

Berbagai Jenis Bahan Pembuatan Spanduk

Pengertian Ordner dan Fungsinya

Artikel Terbaru

Ucapan Selamat Wisuda Untuk Pacar MakinTahu

25 Ucapan Selamat Wisuda Untuk Pacar

October 15, 2019
Ucapan Selamat Tahun Baru 2020 Terbaik MakinTahu

25 Ucapan Selamat Tahun Baru 2020 Terbaik

October 8, 2019
Ucapan Selamat Wisuda Untuk Sahabat MakinTahu

25 Ucapan Selamat Wisuda Untuk Sahabat

October 7, 2019
Ucapan Selamat Kelahiran Bayi MakinTahu

30 Ucapan Selamat Kelahiran Bayi

October 6, 2019
Makin Tahu

Informasi Terbaru Mengenai Artikel Teknik Desain Grafis Percetakan Peralatan Kantor Ucapan Ulang Tahun Yang Pastinya Layak Untuk Diketahui. Cek MakinTahu.com Sekarang Juga!

Categories

Desain News Peralatan Kantor Percetakan Ucapan Ucapan Ulang Tahun Wisata

Artikel Pilihan

Memahami Berbagai Teknik Mencetak Dalam Seni Grafis

Pengertian Printer Fungsi Dan Jenisnya

Pengertian dan Fungsi Label Produk

Perbedaan dan Persamaan CMYK dan RGB

  • About Us
  • Contact Us
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Guest Post

Copyright © 2017 - 2019 MakinTahu - Informasi Terkini dan Layak Untuk Diketahui.
Website created with by team MakinTahu.com.

No Result
View All Result
  • Home
  • About Us
  • Contact Us
  • Desain
  • News
  • Wisata
  • Percetakan
  • Ucapan

Copyright © 2017 - 2019 MakinTahu - Informasi Terkini dan Layak Untuk Diketahui.
Website created with by team MakinTahu.com.

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.